Pentingnya Pendidikan Bagi Stateless Children Di Sanggar Bimbingan Pertubuhan Masyarakat Indonesia (PERMAI)
Kata Kunci:
Sanggar Bimbingan, Stateless Children, MalaysiaAbstrak
Indonesia merupakan negara yang menjadikan pendidikan dasar sebagai sebuah hak yang wajib didapatkan oleh setiap individu, termasuk juga bagi anak-anak dari Pegawai Migran Indonesia (PMI) yang lahir dan besar di negara tempat orang tuanya bekerja. Sanggar Bimbingan PERMAI sendiri dipilih sebagai tempat penelitian karena merupakan SB yang menaungi anak-anak dengan orang tua yang berasal dari Indonesia namun mempunyai permasalahan dengan status kewarganegaraannya (bagi anaknya). Kegiatan penelitian diawali dengan melakukan pengenalan dengan mulai bermain dan mengenalkan diri ke anak-anak SB demi membentuk kedekatan. Setelah mulai mengenal anak-anak, disusunlah acuan serta program kegiatan apa saja yang akan dilakukan selama kegiatan penelitian berlangsung untuk menetapkan jadwal pelaksanaan program selama menjadi tenaga pengajar disana. Selama melakukan penelitian disana, penulis juga melakukan analisis mengenai keadaan stateless children disana, khususnya dalam urusan bidang pendidikan. Penulis menggunakan beberapa metode pembelajaran akademik yang sama seperti di Indonesia dan juga melakukan beberapa kegiatan diluar akademik untuk membantu anak-anak untuk mengetahui bakatnya.
Unduhan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2024 Putri Baiti Jannati, Baiq Amalia Asri Aisyati, Annisa Khusnul Khotimah, Fausia Amelia Salsabillah
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.