Partisipasi Masyarakat Pesisir Dalam Pengembangan Wisata Pantai Ketapang Desa Pringgabaya Kecamatan Pringgabaya Kabupaten Lombok Timur

Authors

  • Juliyanti Juliyanti Prodi Sosiologi Universitas Mataram
  • Syarifuddin Syarifuddin Prodi Sosiologi Universitas Mataram
  • Ratih Rahmawati Prodi Sosiologi Universitas Mataram

Keywords:

Pariwisata, Partisipasi, Masyarakat Pesisir

Abstract

Penelitian berfokus pada pengembangan wisata pantai Ketapang, yang terdiri dari  partisipasi masyarakat serta kurangnya Sumber Daya Manusia (SDM), Permasalahan  sampah, dan prasarana yang ada di destinasi wisata tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk  mengetahui partisipasi masyarakat pesisir dalam pengembangan wisata Pantai Ketapang,  faktor pendorong dan penghambat masyarakat pesisir berpartisipasi terhadap  pengembangan wisata Pantai Ketapang. Teori yang digunakan dalam menganalisis  penelitian ini yakni teori tindakan sosial Max Weber. Penelitian ini menggunakan metode  kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Pengumpulan data menggunakan metode  observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa partisipasi  masyarakat dalam pengembangan wisata Pantai Ketapang terdiri dari partisipasi ide atau  gagasan, partisipasi tenaga, pengambilan keputusan dan penerimaan manfaat. Faktor  pendorong dalam pengembangan wisata Pantai Ketapang terdiri dari kesejahteraan  ekonomi masyarakat, kesadaran kolektif masyarakat. Sedangkan faktor penghambat yaitu  perbedaan kepentingan antara individu yang satu dengan lainnya dan prasangka  masyarakat bahwa pariwisata berkaitan dengan hal-hal yang negatif. 

Downloads

Published

2023-12-31

Most read articles by the same author(s)