PENGEMBANGAN PRODUK UMKM MELALUI PROGRAM PELATIHAN PEMASARAN DAN PENJUALAN MELALUI SOSIAL MEDIA DI DESA BATUJAI KECAMATAN PRAYA BARAT KABUPATEN LOMBOK TENGAH

Penulis

  • Moh. Azzam Al Husaini Al Husaini Fakultas Teknik, Universitas Mataram, Mataram, Indonesia
  • Abdullah Nuriskandar Fakultas Pertanian, Universitas Mataram, Mataram, Indonesia
  • Muhamad Aryo Aprian Suharto Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan Universitas Mataram, Mataram, Indonesia
  • M. Rifqi RHF Fakultas Peternakan, Universitas Mataram, Mataram, Indonesia
  • Auliyah Azizah Fakultas Teknik Pangan dan Agroindustri, Universitas Mataram, Mataram, Indonesia
  • Ilma Amalia Pikriani Fakultas Teknik, Universitas Mataram, Mataram, Indonesia
  • Ida Ayu Widiartini Dwijayanti Universitas Mataram
  • Indriani Yulistiani Universitas Mataram
  • Astiti Puspita Ningrum Universitas Mataram
  • Nila Cahyani Universitas Mataram

Kata Kunci:

Kain Tenun, Batujai, Pemasaran, Promosi

Abstrak

Kerajinan tenun di Desa Batujai memiliki potensi yang besar proses pengerjaannya memakan waktu cukup lama, sekitar 1 hingga 2 bulan, lokasi para pengrajin kain tenun tidak memiliki tempat khusus untuk berproduksi melainkan di rumah pribadi masing-masing penenun dan alat tenun yang dipakai adalah 100% alat tenun manual. Pemasaran kain tenun membutuhkan strategi yang tepat agar penjualan dapat dicapai sesuai target, namun usaha kerajinan tenun memiliki masalah dari segi pemasaran. Berdasarkan permasalahan dan tantangan tersebut, dibutuhkan aksi untuk mengatasi hal tersebut salah satunya adalah pengabdian mahasiswa. Melalui program KKN ini, mahasiswa diharapkan dapat membantu untuk mengembangkan jalur pemasaran produk kerajinan tenun melalui pelatihan yang terfokus pada pemasaran produk dengan melakukan kegiatan Pelatihan Pemasaran dan Penjualan Produk  Melalui Sosial Media dan Pelatihan Pengambilan Foto dan Video Promosi Produk UMKM. Kesimpulannya, melalui program kerja KKN-PMD bertema Desa Preneur yang telah dilakukan dapat membantu untuk mengembangkan jalur pemasaran warga Desa Batujai melalui kerjasama dengan pihak NTB Mall sebagai sarana penyebarluasan brand dan dapat diterima serta dimengerti dengan baik oleh warga setempat. Disarankan kedepannya agar warga desa Batujai memperluas jalur pemasaran produk kain tenun, menemukan inovasi baru mengenai motif-motif dari kain tenun dan tetap berlatih mengenai cara pembuatan video promosi produk UMKM yang sudah pernah dilatih sebelumnya.  

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-24