PENGEMBANGAN EDUWISATA MELALUI PEMANFAATAN HASIL PERKEBUNAN MARKISA DI DESA JERUK MANIS

Penulis

  • Saiful Islam Universitas Mataram
  • Ovie Arista Wandari
  • Sofya Miranti Syafitri Universitas Mataram
  • Uswatun Hasanah Universitas Mataram
  • Nurmaulusi Meirsita Universitas Mataram
  • Futri Ayu Iswantari Universitas Mataram
  • Alan Ardi Kusuma Universitas Mataram
  • Muh Amirul Akhwam Zohdi Universitas Mataram
  • Dear Dwi Dainty Universitas Mataram
  • Webby Juliansyah Universitas Mataram
  • Webby Juliansyah Universitas Mataram

Kata Kunci:

Desa Jeruk Manis, Pariwisata, Edukasi, Sirup Markisa

Abstrak

Wisata edukasi merupakan konsep wisata yang bernilai positif, dimana konsep ini memadukan antara kegiatan pembelajaran dengan kegiatan wisata. Desa Jeruk Manis adalah salah satu desa wisata yang terletak di Kecamatan Sikur, Kabupaten Lombok Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat dengan kondisi tanah yang subur menjadi alasan tanaman markisa banyak tumbuh di kawasan ini. Pengembangan eduwisata melalui pemanfaatan hasil perkebunan markisa di Desa Jeruk Manis menjadi bentuk upaya dalam memanfaatkan potensi alam secara berkelanjutan sambil meningkatkan pendidikan dan kesadaran lingkungan masyarakat lokal. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis potensi dan strategi pengembangan eduwisata melalui pemanfaatan hasil perkebunan markisa di Desa Jeruk Manis. Pendekatan yang digunakan dalam melaksanakan program pengabdian ini adalah metode pendampingan yang melibatkan tiga tahap utama yaitu tahap perencanaan, tahap pelaksanaan dan tahap evaluasi. Hasil pelaksanaan kegiatan ini menunjukkan bahwa Desa Jeruk Manis memiliki potensi yang besar untuk dikembangkan sebagai destinasi eduwisata, dengan sirup markisa sebagai salah satu daya tarik utama. Sirup yang dihasilkan dari pemanfaatan hasil perkebunan markisa dapat memberikan manfaat ekonomi dan pendidikan bagi masyarakat setempat. Dalam penelitian ini juga dapat membantu meningkatkan kesadaran akan pentingnya pelestarian lingkungan. Oleh karena itu, pengembangan eduwisata melalui pemanfaatan markisa dapat menjadi model yang berkelanjutan untuk memajukan pariwisata pedesaan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat lokal.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-24