PENYULUHAN PENGELOLAAN SAMPAH PLASTIK DI DESA TANJUNG MELALUI KONSEP “ZERO WASTE”
Kata Kunci:
Zero waste, Limbah plastik, PenyuluhanAbstrak
Sampah merupakan permasalahan kompleks yang dihadapi oleh berbagai negara, termasuk Indonesia yang menduduki penghasil sampah nomor dua di dunia setelah China. Berbagai upaya penanganan dilakukan namun tetap saja jumlah sampah meningkat dikarenakan meningkatnya jumlah populasi dan standar gaya hidup yang semakin maju. Permasalahan pengelolaan sampah ini dihadapi juga oleh Desa Tanjung, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Lombok Utara, diluar banyaknya alternatif pengelolaan sampah, upaya yang dapat dilakukan oleh mahasiswa dan mahasiswi Universitas Mataram adalah dengan melakukan penyuluhan dalam mengolah sampah plastik untuk dijadikan barang yang bermanfaat. Literatur ini dibuat untuk mengetahui sejauh mana konsep zero waste dapat diterapkan dalam pengelolaan sampah di Desa Tanjung, masyarakat Desa Tanjung setelah mengikuti penyuluhan atau pelatihan sudah sangat memahami konsep zero waste, hal ini dibuktikan dengan adanya hasil dari pemanfaatan limbah plastik.