PEMANFAATAN LIMBAH PAKAN TERNAK SEBAGAI MEDIA TANAM
Kata Kunci:
Desa Teko, Limbah Pakan, Kompos, Sampah dan Media TanamAbstrak
Desa Teko, merupakan salah satu Desa yang berada di Kecamatan Pringgabaya Lombok Timur, dengan mayoritas penduduk berkerja sebagai perani dan peternak bahkan 90% masyarakatnya memiliki propesi sebagai peternak. Limbah pakan ternak menjadi masalah utama bagi pencemaran lingkungan, yang dimana lingkungan salah satu factor utama untuk menentukan indicator desa sehat. Sering kali peternak membung sisa pakan atau dibakar. Dampak dari limbah pakan ternak ini adalah tercecernya sisa limbah pakan ditempat sembarangan, tercecernya bau dari lingkungan sekitar, dan menjadi sumber penyakit bagi tumbukan limbah pakan ternak. . Dalam hal ini kami ingin mewujudkan Desa Sehat sebagai wadah dalam memfasilitasi gerakan bersih-bersih desa, menumbuhkan pemahaman akan menjaga kebersihan lingkungan, dan menumbuhkan kesadaran terhadap masyarakat setempat betapa pentingnya menjaga kebersihan diri (individu) maupun kebersihan lingkungan (kelompok masyarakat). Dalam mengatasi permasalahan sampah di Desa Teko maka kami KKN-T UNRAM Desa Teko mencoba memanfaatkan limbah/sampah khususnya limbah sisa pakan ternak sebagai kompos yang nantinya bisa dijadikan sebagai pupuk ataupun campuran media tanam. Dalam pengumpulan bahan-bahan dalam pembuatan kompos yang mudah didapatkan di desa, bahan utama yang digunakan adalah limbah sisa pakan, abu sekam, tanah, EM4, molasses serta limbah sisa serutan kayu yang mudah didapatkan disekitar desa. Metode yang dilakukan dalam pembuatan kompos adalah metode heap Dapat disimpulkan bahwa kegiatan KKN-T yang diselenggarakan walaupun sangat singkat namun dapat memberikan dorongan semangat dan kemajuan dalam berpikir terutama bagi para masyarakat, terlebih lagi dengan respon masyarakat yang sangat menerima dan antusias terhadap program yang telah diprogramkan.