PENGEMBANGAN POTENSI UMKM DESA LEMBAR SELATAN SEBAGAI DESA WISATA UNTUK MENUNJANG EKONOMI MASYARAKAT

Penulis

  • Dewi Ratnatih Universitas Mataram
  • Laely Alviani Universitas Mataram
  • M. Rizki Saputra Universitas Mataram
  • Nurrizkiati Nurrizkiati Universitas Mataram
  • Karmila Sari Universitas Mataram
  • Ulya Mardiati Universitas Mataram
  • Daeng Anggun Azizi M Universitas Mataram
  • Sri Wahyuningsih Universitas Mataram
  • Istiara Ningrum Universitas Mataram
  • Nuraida Fitriani Universitas Mataram

Kata Kunci:

Desa Lembar Selatan, Sumber daya Manusia, Badan Pemeriksa Obat dan Makanan

Abstrak

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu matakuliah wajib yang harus diselesaikan oleh mahasisiwa semester akhir sebagai wahana penerapan serta pengembangan ilmu dan teknologi yang dilaksanakan di luar kampus dalam waktu, mekanisme kerja, dan persyaratan tertentu. KKN merupakan salah satu kegiatan yang harus dilaksanakan oleh semua mahasiswa Universitas Mataram untuk menerapkan pengetahuan yang telah diperoleh selama duduk di bangku perkuliahan sebagai wujud nyata pengabdian kepada masyarakat. Kuliah Kerja Nyata yang telah dilaksanakan selama 45 hari di Desa Lembar Selatan terhitung dari tanggal 19 Desember sampai dengan tanggal 10 Februari dengan tema Desapreneur. Desa Lembar Selatan merupakan salah satu desa yang berada di Kecamatan Lembar, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat yang terdiri dari 11 dusun yang memiliki potensi melimpah dan menjadi salah satu tujuan utama dalam pelaksanaan KKN guna upaya meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dalam mengolah produk yang menjadi UMKM di daerah tersebut. KKN diawali dengan proses observasi desa guna melihat potensi desa yang akan menjadi sasaran utama dalam pelaksanaan KKN. Program dirancang berurutan dimulai dengan diskusi antar anggota kelompok KKN, antar kelompok dengan DPL, aparat desa, serta masyarakat setempat khususnya yang berkaitan dengan program yang akan dilaksanakan waktu KKN. Hasil yang dicapai dari keseluruhan program KKN diantaranya mengembangkan keterampilan masyarakat dan ikut membantu pembangunan SDM guna meningkatkan potensi desa setempat. Disamping pengembangan keterampilan masyarakat dan pembangunan SDM untuk meningkatkan potensi masyarakat, KKN ini juga memiliki tujuan yaitu mengenalkan bagaimana cara pemberian izin BPOM dan label halal sebagai bukti bahwa produk yang mereka buat bisa dipercaya oleh konsumen. 

Unduhan

Diterbitkan

2023-06-08