PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI INOVASI JAMUR TIRAM BERUPA JAMUR KRISPI PADA DESA ANJANI KECAMATAN SURALAGA

Penulis

  • I Ketut Gede Wiryawan Universitas Mataram
  • Yusuf Kautsar Rohiman Universitas Mataram
  • Sri Kurniati Universitas Mataram
  • Ilham Ramadhan Eka Safitrah Universitas Mataram
  • Maulida Yuniar Universitas Mataram
  • Firmansyah Yogatama Universitas Mataram
  • Lia Silpi Anggriani Universitas Mataram
  • Muhammad Hendy Abdullah Universitas Mataram
  • Bety Yulia Safitri Universitas Mataram
  • Wanda Fibriyani Wulanti Universitas Mataram
  • Kalisom Kalisom Universitas Mataram

Kata Kunci:

jamur tiram, pupuk organik, tanaman holtikultura, papan nama posyandu

Abstrak

Desa Anjani merupakan salah satu desa di Kecamatan Suralaga yang masyarakatnya  yang selain Bertani, berkebun dan membudidayakan jamur tiram. Permasalahan yang dihadapi antara lain belum adanya inovasi olahan jamur tiram, terbatasnya pupuk, di Desa Anjani masih ditemukan kasus stunting, di Desa Anjani masih ditemukan kasus stunting, sehingga diperlukan upaya-upaya untuk pencegahannya melalui penyediaan tanaman sehat dan bergizi di pekarangan rumah melalui pembagian tanaman holtikultura, tidak adanya papan nama posyandu sehingga masyarakat kesulitan untuk menemukan lokasi posyandu terutama pada dusun-dusun yang baru mekar. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah menggerakkan pelaku budidaya jamur tiram dan masyarakat desa Anjani untuk memanfaatkan potensi desa dengan memproduksi dan menginovasikan menjadi sebuah produk yang memiliki nilai jual, melakukan pembuatan pupuk organik menggunakan kotoran ayam untuk mengedukasi masyarakat guna meminimalisir penggunaan pupuk anorganik yang mahal dan susah didapatkan, mencegah timbulnya stunting di Desa Anjani, dan pembuatan papan nama posyandu untuk mengapresiasi kegiatan posyandu yang dilakukan disetiap Dusun Desa Anjani. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah menginovasikan pengolahan jamur tiram dengan cara melakukan survei dan wawancara di kumbung jamur Bapak Fikih, melakukan sosialisasi kewirausahaan, melakukan demonstrasi inovasi produk jamur tiram. Untuk pembuatan pupuk organik dimulai dari persiapan alat dan bahan seperti kotoran ayam broiler yang dicampur dengan tanah kemudian dikeringkan. Pembagian bibit tanaman holtikultura dan pembuatan papan nama posyandu. Adapun hasil dari kegiatan pengabdian ini yaitu terciptanya inovasi jamur tiram, pengedukasian pembuatan pupuk organik kepada masyarakat, terdistribusinya tanaman holtikultura di Desa Anjani dan terpasangnya papan nama posyandu disetiap dusun Desa Anjani.

Unduhan

Diterbitkan

2023-06-07