PEMBUATAN PUPUK KOMPOS PADAT DARI LIMBAH RUMAH TANGGA, BAHAN ORGANIK DAN KOTORAN TERNAK DI DESA SENYIUR

Penulis

  • Abdul Sahraz Universitas Mataram
  • Nurul Hikmah Universitas Mataram
  • L. Bambang Sasyra W Universitas Mataram
  • Ninda Farhani Universitas Mataram
  • M. Khaerozi Universitas Mataram
  • Indri Sofiana Universitas Mataram
  • Irma Rahmani Universitas Mataram
  • Sutri Hidayati Universitas Mataram
  • Hendi Surya G Universitas Mataram
  • Baiq Maulidia H Universitas Mataram

Kata Kunci:

pupuk organik, sampah rumah tangga, kotoran ternak

Abstrak

Tujuan pengabdian ini adalah untuk memberikan pelatihan dan praktek pembuatan pupuk kompos dari limah rumah tangga, bahan organik, dan kotoran ternak Desa Senyiur, Kecamatan Keruak, Kabupaten Lombok Timur. Keunggulan dari pupuk kompos ini adalah, dapat menggemburkan tanah, menyehatkan tanaman memperbaiki sifat fisik,  kimia dan biologi tanah serta ramah lingkungan. Pupuk kimia selain tidak ramah lingkungan, harganya mahal. Oleh karena itu pelaksanaan program pengabdian kepada masyarakat ini diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya pengelolaan sampah organik sebagai pengganti pupuk kimia untuk menyehatkan tanaman. Hasil pupuk organik ini diharapkan dapat diaplikasikan ke lahan pertanian dan tanaman di pekarangan rumah untuk mengurangi penggunaan pupuk kimia.

Unduhan

Diterbitkan

2023-06-07