PERILAKU KONSUMTIF PEMAIN GAME ONLINE SMARTPHONE DENGAN SISTEM MICROTRANSACTION DI KALANGAN MAHASISWA UNIVERSITAS MATARAM

Authors

  • Bagus Kurnia Robbani Universitas Mataram
  • Lalu Wiresapta Karyadi Universitas Mataram
  • Ratih Rahmawati Universitas Mataram

Keywords:

Microtransaction, Perilaku konsumtif, Game Online

Abstract

Perkembangan game online saat ini memunculkan sebuah sistem yang disebut dengan microtransaction, yaitu sistem yang memudahkan para pemain  game online untuk bisa bertransaksi membeli barang-barang virtual di dalam game, hal tersebut menjadi salah satu penyebab berkembangnya perilaku konsumtif mahasiswa yang menjadi pemain game online smartphone khususnya mahasiswa Universitas Mataram. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan dan memberikan gambaran bagaimana bentuk perilaku konsumtif mahasiswa dan implikasinya  terhadap perilaku sosial mahasiswa yang menjadi pemain game online smartphone. Penelitian ini menggunakan teori konsumsi Jean Baudrillard dan teori tindakan sosial Max Weber. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi partisipatif dan hasil dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan adanya bentuk-bentuk perilaku konsumtif mahasiswa pemain game online smartphone antara lain, melakukan pembelian impulsif yaitu pembelian yang disebabkan karena adanya dorongan emosional dari lingkungan pertemanan hingga adanya godaan untuk membeli  barang dalam game yang berupa hadiah ataupun diskon. Pembelian  kompulsif yaitu pembelian yang dilakukan hanya untuk memenuhi kepuasan dengan melakukan microtransaction secara terus-menerus yang menunjukkan kurangnya kontrol diri. Pembelian status yakni melakukan pembelian barang-barang virtual untuk mendapatkan pengakuan dan penghargaan berdasarkan status yang didapatkan dari barang virtual yang dikonsumsi. Dalam penelitian ini juga ditemukan implikasi perilaku konsumtif terhadap perilaku sosial dimana pemain game online smartphone merasa lebih superior (disegani, dihargai, dan diakui) jika melakukan microtransaction di dalam game, sehingga membuat mahasiswa yang menjadi pemain game online lebih banyak berinteraksi di dalam game dibandingkan dengan di dunia nyata.

Downloads

Published

2023-12-12

Issue

Section

Articles