EFEK BUDAYA ASING DAN IKLAN MEMPENGARUHI GAYA KONSUMTIF TERHADAP PRODUK KULINER JEPANG
Keywords:
Efek Budaya Asing, Pengaruh Iklan, Gaya Konsumtif, Makanan Khas JepangAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan hasil survey terhadap alasan para konsumen di Kota Surabaya – Jawa Timur pada khususnya dalam menyukai makanan khas Jepang. Tujuan berikutnya adalah menganalisa apakah alasan tersebut terkait dengan efek budaya asing dan pengaruh iklan terhadap keputusan menyukai makanan khas Jepang tersebut. Untuk dapat mencapai kedua tujuan tersebut, maka metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode lapangan yang mengacu pada metode etnography yang memperoleh data melalui narasumber secara langsung di lapangan penelitian. Metode yang digunakan dalam proses analisa terhadap efek budaya asing dan pengaruh iklan adalah metode pustaka, dimana berbagai kajian yang terkait digunakan sebagai dasar analisis data berupa hasil jawaban angket. Hasil penelitian menyatakan bahwa iklan tidak signifikan mempengaruhi keputusan konsumen membeli produk kuliner Jepang dibandingkan dengan makanan lokal. Makanan Jepang memang memiliki rasa dan keunikan yang khas yang disukai oleh masyarakat Indonesia karena bahan dasar makanan Jepang masih relevan dengan bahan dasar makanan Indonesia. Sehingga dapat disimpulkan bahwa gaya konsumtif masyarakat Indonesia mengkonsumsi makanan Jepang hanya sebagai bentuk alternatif jenis makanan sampingan, tidak secara signifikan terpengaruh oleh efek budaya asing.