EDUKASI PENDIDIKAN PERDAMAIAN DAN SOSIALISASI ANTI KEKERASAN DI SMA YARSI MATARAM

Authors

  • Khairur Rizki Program Studi Hubungan Internasional Universitas Mataram
  • Heavy Nala Estriani Program Studi Hubungan Internasional Universitas Mataram
  • Hasbi Asyidiqi Program Studi Hubungan Internasional Universitas Mataram
  • Pamungkas Ayudaning Dewanto Program Studi Hubungan Internasional Universitas Mataram

Keywords:

Perdamaian, anti kekerasan, SMA Yarsi Mataram

Abstract

Paradigma perdamaian telah berubah dari yang sebelumnya diasosiasikan dengan perang, kini telah berkembang menjadi sesuatu yang berhubungan dengan rasa aman setiap individu dari semua hal yang mengancamnya. Seseorang akan merasa damai jika ia dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari dan bebas dari segala macam bentuk kekerasan, baik kekerasan langsung, kekerasan struktural, dan kekerasan kultural. Sangat penting jika pemahaman ini disadari oleh semua lapisan masyarakat, terutama masyarakat Nusa Tenggara Barat. Nusa Tenggara Barat Sendiri merupakan daerah yang kerap mengalami konflik dan fenomena kekerasan sehingga penulis melihat perlu diadakan sosialisasi dan edukasi mengenai perdamaian dan anti kekerasan. Pengabdian ini dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran terkait rasa damai dan bebas dari kekerasan terhadap siswa siswi SMA Yarsi Mataram. Kegiatan ini melibatkan dosen Prodi Hubungan Internasional Universitas Mataram yang memiliki focus penelitian terhadap isu perdamaian dan juga Guru SMA. Metode kegiatan ini diselenggarakan dengan model semi diskusi di SMA Yarsi Mataram

Downloads

Published

2023-12-15

How to Cite

Rizki, K., Estriani, H. N., Asyidiqi, H., & Dewanto, P. A. (2023). EDUKASI PENDIDIKAN PERDAMAIAN DAN SOSIALISASI ANTI KEKERASAN DI SMA YARSI MATARAM. Prosiding PEPADU, 5(1), 508–518. Retrieved from https://proceeding.unram.ac.id/index.php/pepadu/article/view/741