PENGUATAN TATA KELOLA USAHA MELALUI PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN BERBASIS DIGITAL PADA BUMDES KECAMATAN GUNUNG SARI, LOMBOK BARAT, NTB
Keywords:
Tata Kelola, Berbasis Digital, Literasi Keuangan, Laporan KeuanganAbstract
Bumdes (Badan Usaha Milik Desa) merupakan usaha desa yang dibentuk/didirikan oleh pemerintah desa yang kepemilikan modal dan pengelolaannya dilakukan oleh pemerintah desa dan masyarakat, dengan tujuan meningkatkan perekonomian desa, meningkatkan usaha masyarakat dalam pengelolaan potensi ekonomi desa. Dalam pelaksanaan perannya Bumdes menghadapi berbagai permasalahan, diantaranya adalah pengelolaan usaha yang belum dilakukan secara professional, dampak dari politik praktis di Desa, sumber daya manusia yang tidak kompeten, dan rendahnya kesadaran Masyarakat akan peran Bumdes dalam pemberdayaan ekonomi Masyarakat pada umumnya. Untuk mengatasi permasalahan Bumdes ini, Tim Pengabdian pada Masyarakat membantu mengatasi permasalahan Bumdes mitra ini terkait Tata Kelola Usaha Melalui Pelatihan dan Pendampingan Penyusunan Laporan Keuangan Berbasis Digital. Bumdes Mitra pengabdian pada Masyarakat terdiri dari 16 Bumdes yang ada di Kecamatan Gunung Sari, Kabupaten Lombok Barat. Terdapat 3 rangkaian kegiatan yang dilaksanakan, yakni pelatihan, penguatan tata Kelola, dan pendampingan. Kegiatan pengabdian dilaksanakan melalui metode Pelatihan penyusunan laporan keuangan berbasis digital, pendampingan penguatan tata kelola Bumdes, dan monitoring evaluasi. Kegiatan pelatihan diisi dengan pemamparan materi literasi keuangan dan penyusunan laporan keuangan berbasis digital, dan untuk kegiatan pendampingan dilakukan di antaranya adalah dengan mendampingi Bumdes dalam pelatihan bagi staf keuangan Bumdes sebagai Upaya untuk menguatkan tata kelola keuangan yang akan berdampak pada keberlanjutan usaha Bumdes sehingga dapat mensejahterakan Masyarakat pada umumnya..