PELATIHAN BUDIDAYA JAMUR TIRAM UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN GURU DAN SISWA SMP ISLAM NURUL MAHMUDIN MEKARSARI LOMBOK BARAT

Authors

  • Sarkono Sarkono Program Studi Biologi Fakultas MIPA Universitas Mataram
  • Ernin Hidayati Program Studi Biologi Fakultas MIPA Universitas Mataram
  • Bambang Fajar Suryadi Program Studi Biologi Fakultas MIPA Universitas Mataram
  • Faturrahman Faturrahman Program Studi Biologi Fakultas MIPA Universitas Mataram
  • A.A. Ngurah Nara Kusuma Program Studi Biologi Fakultas MIPA Universitas Mataram
  • Al Zahwa Safitri Utami Program Studi Biologi Fakultas MIPA Universitas Mataram

Keywords:

Limbah gergajian kayu, jamur tiram, siswa, fermentasi

Abstract

SMP Islam Nurul Mahmudin merupakan sekolah swasta yang berdiri tahun 2019 dengan kondisi guru dan siswa yang sangat terbatas jumlahnya. Sekolah ini didirikan dengan tujuan utama memberikan akses pendidikan menengah kepada warga masyarakat yang kurang mampu atau yatim piatu. Di sisi lain sekolah ini ingin memberikan bekal ketrampilan yang memadai kepada siswa sebagai bekal hidup di masa depan karena kemungkinan mereka untuk melanjutkan sekolah cukup kecil akibat kondisi orangtua mereka yang kurang mampu. Salah satu jenis ketrampilan yang dapat membekali siswa untuk berwirausaha di masa depan adalah budidaya jamur tiram. Budidaya jamur tiram menjadi pilihan karena tidak sulit dilakukan dan bahan-bahan dasarnya banyak terdapat di pedesaan seperti limbah gergajian kayu sebagai media utama, bambu sebagai bahan membuat kumbung jamur dan lain-lain.  Kegiatan yang dilakukan yakni berupa penyuluhan mengenai budidaya jamur tiram dengan memanfaatkan limbah gergajian kayu dan bimbingan praktek budidaya jamur tiram dari pembuatan media hingga pemanenan. Kegiatan pengabdian ini diikuti oleh 25 peserta yang terdiri dari guru dan siswa SMP Islam Nurul Mahmudin yang berlokasi di Desa Mekarsari Kecamatan Gunungsari Lombok Barat. Peserta antusias mengikuti kegiatan pengabdian dan telah mampu mengaplikasikan materi penyuluhan yang diberikan oleh tim pengabdian dalam bentuk praktek budidaya jamur tiram putih dengan medium dasar limbah gergajian kayu. Praktek budidaya jamur tiram putih telah menghasilkan produk jamur tiram putih  dengan kualitas yang cukup baik, masih diperlukan praktek secara terus menerus untuk meningkatkan produk jamur yang dihasilkan. Kegiatan ini memberikan bekal teori sekaligus ketrampilan bagi guru dan siswa yang menjadi mitra kegiatan pengabdian ini untuk dapat diimplementasikan secara mandiri sebagai bekal hidup di masa depan.

Downloads

Published

2023-12-15

How to Cite

Sarkono, S., Hidayati, E., Suryadi, B. F., Faturrahman, F., Kusuma, A. N. N., & Utami, A. Z. S. (2023). PELATIHAN BUDIDAYA JAMUR TIRAM UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN GURU DAN SISWA SMP ISLAM NURUL MAHMUDIN MEKARSARI LOMBOK BARAT. Prosiding PEPADU, 5(1), 205–212. Retrieved from https://proceeding.unram.ac.id/index.php/pepadu/article/view/685