PELATIHAN PENINGKATAN HIGIENITAS PRODUK OLAHAN HASIL LAUT DESA GILI GEDE INDAH SOKOTONG LOMBOK BARAT

Authors

  • Lalu Wiresapta Karyadi Prodi Sosiologi, Universitas Mataram
  • Ika Wijayanti Prodi Sosiologi, Universitas Mataram
  • Farida Hilmi Prodi Sosiologi, Universitas Mataram
  • Latifa Dinar Rahmani Hakim Prodi Sosiologi, Universitas Mataram

Keywords:

Higienitas Produk, Olahan Hasil Laut, Perempuan Pesisir

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat yang berjudul Pelatihan Peningkatan Higienitas Produk Olahan Hasil Laut Desa Gili Gede Indah Sokotong Lombok Barat dilaksanakan di Desa Desa Gili Gede Indah, Kecamatan Sekotong Kabupaten Lombok Barat. Urgensi dari pengabdian ini adalah masalah higienitas dalam menunjang pemasaran produk lokal terutama olahan hasil laut. Dalam pengolahan hasil perikanan menjadi sebuah produk tentu perlu memperhatikan aspek sanitasi dan higienitas. Gili Gede Indah menjadi salah satu destinasi unggulan jajaran kawasan Gili di pesisir selatan Lombok yang memiliki potensi hasil laut dan sebagai daerah tujuan wisatawan. Olahan hasil laut dapat menjadi ciri khas dan punya nilai jual tinggi kepada wisatawan. Oleh karenanya dari kegiatan pengabdian ini perlu dilakukan mengingat produk olahan hasil laut belum ada standarisasi produk yang tahan lama dan aman dikonsumsi. Metode pelaksanaan dimulai dengan FGD (Focus Grup Discussion) untuk mengidentifikasi permasalahan. Kegiatan selanjutnya yaitu pelatihan higienitas pada produk olahan hasil laut dengan sasaran pengabdian yaitu perempuan pesisir di Kawasan Gili Gede Indah. Peserta pengabdian diberikan pelatihan untuk mengoperasikan alat vacuum/penyedot untuk menjaga higienitas produk.

Downloads

Published

2023-12-14

How to Cite

Karyadi, L. W., Wijayanti, I., Hilmi, F., & Hakim, L. D. R. (2023). PELATIHAN PENINGKATAN HIGIENITAS PRODUK OLAHAN HASIL LAUT DESA GILI GEDE INDAH SOKOTONG LOMBOK BARAT. Prosiding PEPADU, 5(1), 32–37. Retrieved from https://proceeding.unram.ac.id/index.php/pepadu/article/view/656