PELAYANAN KETERAMPILAN MENERAPKAN NURSERY RHYMES SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS BAGI GURU PAUD DI KOTA MATARAM
Keywords:
nursery rhymes, bahasa Inggris, guru PAUDAbstract
Memperkenalkan bahasa Inggris sejak dini seyogyanya perlu didukung oleh sarana dan prasarana yang memadai. Pembelajaran hendaknya dikelola sedemikian rupa agar tercipta kegiatan belajar yang bermakna dan menyenangkan. Dalam hal ini, penggunaan Nursery Rhymes sebagai media pembelajaran merupakan salah satu upaya agar tercipta pembelajaran bahasa Inggris yang efektif dan menyenangkan bagi anak usia dini. Kegiatan PkM ini bertujuan untuk memperkenalkan dan melatih guru PAUD dalam menerapkan keterampilan Nursery Rhymes sebagai media pembelajaran Bahasa Inggris yang menyenangkan dan ramah anak. Adapun sasaran strategis dari kegiatan PkM ini adalah guru-guru PAUD di Kota Mataram. Kegiatan dilaksanakan dalam bentuk pengenalan dan sosialisasi secara tatap muka di PAUD Semai Harapan Bangsa Kota Mataram pada bulan Mei 2024 lalu. Pelaksanaan kegiatan PkM dilaksanakan dengan baik melalui metode penyampaian teori dan praktek. Guru-guru terlihat antusias dalam mengikuti PkM dengan harapan dapat meningkatkan kompetensi mereka dalam pembelajaran bahasa Inggris untuk anak usia dini